Kata Pengantar Skripsi

Kata Pengantar Skripsi

Skripsi merupakan salah satu diantara beberapa karya ilmiah,yang tentunya memerlukan kata pengantar dan penempatanya di lembaran awal daftar isi. Fungsinya adalah untuk mengantarkan pesan isi buku kepada pembaca sekaligus menceritakan perjuangan dalam menciptakan karya ilmiah tersebut, sehingga dicantumkan terima kasih pula kepada orang tertentu yang ada kaitanya dalam pembutan karya ilmiah tersebut.

Isi dari sebuah kata pengantar biasanya yaitu :

a. Ucapan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa,
b. Penjelasan adanya tugas penulisan karya ilmiah,
c. Penjelasan pelaksanaan penulisan karya ilmiah,
d. Penjelasan adanya bantuan, bimbingan, dan arahan dari seseorang, sekelompok orang, atau organisasi/lembaga,
e. Ucapan terima kasih kepada seseorang/lembaga yang membantu,
f. Penyebutan nama kota, tanggal, bulan, tahun, dan nama lengkap penulis, tanpa dibubuhi tanda tangan,
g. Harapan penulis atas karangan tersebut, dan
h. Manfaat bagi pembaca serta kesediaan menerima kritik dan saran.

Berikut ini contoh penulisan kata pengantar skripsi yang benar dengan harapan semoga bisa membantu para mahasiswa yang ingin mengetahui redaksi atau contoh penulisannya.

KATA PENGANTAR

Segala puja dan puji syukur senantiasa saya panjatkan kepada Allah SWT. Tuhan Yang Maha Esa pengayom segenap alam yang telah memberikan rahmat serta hidayah-Nya sehingga dalam penulisan karya ilmiah ini saya tidak mengalami kendala yang berarti hingga terselesaikannya karya ilmiah yang saya beri judul “Judul Karya Ilmiah Anda”.

Pada kesempatan ini, dalam penulisan karya ilmiah ini saya mendapatkan banyak bantuan dari berbagai pihak, oleh karenanya dari hati yang terdalam saya juga ingin mengungkapkan rasa terima kasih saya kepada :

Kedua orangtua saya yang selalu memberikan dukungan kepada saya baik itu berupa dukungan moril maupun dukungan materil.

Bapak/Ibu “Tuliskan Namanya Disini” selaku Dekan Fakultas “…………”.

Bapak/Ibu “…………” selaku Dosen Mata Kuliah ………… Yang telah memberikan bimbingan, arahan dan masukan baik dalam pembuatan karya ilmiah ini maupun dalam bidang lainnya.

Teman-teman seperjuangan yang juga selalu memberikan motivasi baik berupa sharing pendapat, motivasi dan hal-hal lainnya dalam rangka pembuatan karya ilmiah ini.

Pihak-pihak terkait lainnya yang juga turut serta membantu saya dalam pembuatan karya tulis ilmiah ini.

Saya sangat menyadari tidak ada manusia yang sempurna begitu juga dalam penulisan karya tulis ilmiah ini, apabila nantinya terdapat kekurangan, kesalahan dalam karya tulis ilmiah ini, saya selaku penulis sangat berharap kepada seluruh pihak agar dapat memberikan kritik dan juga saran seperlunya.

Akhir kata, semoga karya tulis ilmiah ini dapat memberikan manfaat dan bahan pembelajaran kepada kita semua.

Kota, Tanggal/Bulan/Tahun

Penulis

Kata Pengantar Skripsi
Kembali ke Atas